3 Cara menghapus Navbar (Navigasi Bar) Di Blog

Cara menghapus navbar bawaan blogger, cara menghilangkan navbar pada blog, widget navbar

Kembali lagi bersama saya Mukapedia. Kali ini saya akan membagikan tutorial yaitu cara menghapus Navbar (Navigasi Bar) bawaan pada blog.

Navbar (Navigasi Bar) merupakan menu atau widget bawaan dari blogger. Widget ini berfungsi untuk memudahkan pengguna blog dan pengunjung blog untuk menelusuri semua isi blog tersebut dengan menggunakan beberapa fitur yang tersedia di dalamnya.

Selain mempunyai manfaat yang penting kadang navbar jarang diterapkan bahkan dihapus oleh sebagian blogger, terutama bagi mereka yang mengganti template blog dengan yang kaya akan fitur di dalamnya seperti template premium atau berbayar. Oleh sebab itu navbar (Navigasi Bar) mulai jarang kita pake sehingga kita memberikan tindakan untuk menghapus atau menonaktifkan fitur bawaan blog ini.

Mungkin di antara kalian ada yang bingung dan tidak tahu caranya menghapus widget navbar di blog kalian. Tapi tenang saja pada artikel ini Mukapedia akan memberikan tutorialnya untuk anda, terutama yang sedang mencari informasi tentang semua ini.

Nah untuk anda yang ingin menghapus menu atau widget navbar pada blog bisa anda perhatikan dan ikuti cara di bawah ini :

1.Menghapus / Menghilangkan Navbar Bawaan Blogger
- Masuk ke akun blogger anda
- Klik pada Template. (jangan lupa backup dulu template anda, untuk menghindari sesuatu yang - tidak diinginkan).
- Selanjutnya, klik Edit HTML
- Cari kode seperti di bawah ini :

]]></b:skin>, lalu letakkan kode berikut diatas kode ]]></b:skin>
#navbar-iframe {
height:0px;
visibility:hidden;
display:none
}

- Terakhir klik Simpan Template.

2.Menghapus / Menghilangkan Navbar Bawaan Blogger
Anda dapat mengikuti langkah dibawah ini :

- Masuk ke akun blogger anda
- Klik pada Template.
- Lalu klik Edit HTML
- Cari kode seperti dibawah ini :
<body>, lalu letakkan kode berikut diatas kode <body>
<script type='text/javascript'>
<![CDATA[
<!-- /*<body>*/ -->
]]>
</script>

- Simpan Template Anda.

Selanjutnya buka tata letak blog anda, untuk menghapus / Menghilangkan Navbar Blogger pilih Klik Delete Widget untuk menghapus Navbar. Jika Anda melakukan cara ini Anda juga akan menghapus Link Quick Edit gambar pensil, atau gambar kunci pas dan gambar obeng di blog anda namun cara ini sangat baik tidak menimbulkan error pada blog.

3. Menghapus / Menghilangkan Navbar Bawaan Blogger.
Sama dengan cara ke satu dan ke dua diatas, cuma kode yang kita cari seperti dibawah ini :

<b:section class='navbar' id='navbar' maxwidgets='1' showaddelement='no'>
<b:widget id='Navbar1' locked='true' title='Navbar' type='Navbar'>
      Sampai…...↓
</b:widget>
</b:section>

Jika sudah ketemu, hapus kode tersebut lalu Simpan Template Anda.

Itulah 3 Cara menghapus Navbar (Navigasi Bar) bawaan pada bloger. Anda tinggal menyesuaikan cara manakah yang cocok buat anda. Selamat mencoba..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel